Pastinya kita sebagai wanita masa kini selalu tampil cantik dan menarik. Dengan bantuan alat make up, penampilan wajah yang kitan inginkan pun mudah didapatkan,bukan? Alat make up favorit kita ternyata punya batas waktu sejak dibuka pertama kali lho, bukan masa expired yang biasanya tertera di kemasannya.
Berikut GriyaRiasTiar paparkan ya gals!
* Produk Make Up Mata
Wow, ternyata alat make up untuk mata kita itu memiliki daya tahan yang paling pendek lho. Bahkan Dermatologis menganjurkan untuk membuang produk make up mata yang telah berusia tiga bulan setelah pemakaian pertama kali. AProduk make up mata termasuk eyeshadow, eyeliner, lem bulu mata dan maskara. Kalau pensil alis sih, no problemo. Hal ini dikarenakan kemasan produk make up mata tersebut mudah mengandung bakteri dan menyebabkan iritasi dan infeksi pada mata. So gals, please jaga kesehatan mata kita dengan cara memastikan usia produk make up area mata yah!
* Produk Foundation dan Concealer
Penggunaan concealer dan foundation yang berbahan krim sebaiknya tidak digunakan melebihi satu tahun. Sekitar menginjak usia 9-11 bulan setelah digunakan pertama kali maka alat make up base kita ini harus kita singkirkan. Hanya yang berbahan dasar air saja bisa tahan sampai satu tahun. Hmm.. Nggak mau kan wajah kita jadi bentol-bentol karena foundation kita kadaluarsa.....
* Produk Foundation dan Concealer
Bedak padat, bronzer dan produk bedak tabur bisa tahan sampai 2 tahun lho. Tapi jika udah tampak berubah warna seperti memudar atau justru menggelap, artinya harus segera dibuang dan beli yang baru. Eits, jangan lupa, sering-sering bersihkan lapisan bedak padat paling atas ya, karena bakteri mudah mengendap disana!
* Produk Pewarna Bibir
Ketahanan produk lipstick dan lipgloss memang hanya 6 bulan sejak pemakaian pertama. Bakteri sangat mudah menempel pada lipstick kita, dan sayangnya kita kadang lupa kapan kita pertama membeli atau menggunakannya. Cara paling mudah dengan mencium tube lipstick kita. Jika tercium lembab atau seperti krayon, segera dibuang dan mari kita hunting lipstick favorit baru!
* Produk Pembersih dan Pelembab
Hm, sepertinya kita emang ga bisa terlalu irit menggunakan produk ini karena ketahanannya hanya 6 bulan saja. Asam lemak yang ada di produk ini akan rusak setelah 6 bulan dan menyebabkan kulit kita menjadi teriritasi dan terancam rusak. Uh...nggak mau kan ngeluarin biaya lebih mahal untuk mengobati efeknya.
Setelah mengetahui masa bertahan produk make up kita, maka harus diperhatikan juga bahwa penyimpanan roduk make up harus ditempat sejuk dan bersih agar tidak merusak kandungan di dalamnya. Selain itu penting menjaga alat make up kita seperti spon dan kuas untuk pengaplikasiannya. Jangan sampai kotor atau lembab ya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar